Sabtu, 25 Mei 2013

How to Make Omurice ( cara membuat Omurice)

Omurice (Omu-Raisu =オムライス ) adalah salah satu jenis keluarga nasi goreng, tapi berasal dari negeri sakura sana (Jepang). Seperti yang saya bilang tadi, omurice adalah keluarga dari nasi goreng, jadi sama-sama berasal dari nasi putih dan digoreng dengan saus tomat dan bumbu-bumbu yang lain, hanya saja ada bumbu tambahan lain yang membuatnya 'berbeda' dengan nasi goreng yang kita kenal biasanya.
Ngomong-ngomong soal Omurice, saya tertarik menulis resep ini ya karena ada beberapa adegan di drama korea Rooftop Prince yang menayang kan makanan yang satu ini, dan kelihatannya enak, mudah dan menarik. OK tanpa curcol panjang nih saya kasih resepnya :P (resep di bawah ini untuk dua porsi)


Ingridients:
  1. dua buah tomat
  2. beberapa cabe (sesuai selera)
  3. ketumbar
  4. dua lembar daun jeruk
  5. satu siung bawang putih (10 butir bawang putih)
  6. dua butir bawang merah
  7. garam
  8. nasi putih
  9. saus tomat
  10. kecap manis
  11. dua buah telur ayam
  12. minyak goreng (tentunya)
How to Make:
  1. haluskan / ulek/ blender bahan-bahan no. 1-7.
  2. siapkan minyak panas, lalu tuangkan bumbu yang dihaluskan tadi atas ke wajan, goreng sampai tercium bau harum.
  3. setelah bumbunya harum, campurkan nasi putih ke bumbu tadi bersamaan, goreng sampai rata selama 1 menit.
  4. sambil tetap menggoreng, taungkan kecap dan saus tomat ke atasnya sedikit demi sedikit sampai warna nasinya menjadi cokelat keemasan. goreng terus sampai benar-benar tercampur semuanya. (kira-kira 2 menit)
  5. setelah berwarna cokelat keemasan, angkat wajan dan tuangkan nasi tadi ke baskom/ bakul.
  6. siapkan lagi minyak panas, kalau bisa gunakanlah teflon/ pan yang rata untuk menggoreng telur.
  7. kocok dua telur ke suatu wadah dan beri sedikit garam. (telur ini dijadikan dua bagian). telur dadar ini untuk membungkus nasi yang sudah digoreng.
  8. tuangkan telur di atas ke wajan, dan jangan lupa! lebarkan diameter telur dadar tersebut kira-kira diameternya 15 cm.
  9. Ini masih ada di teflon/ wajan. Setelah telurnya berwarna keemasan, tuangkan nasi tadi ke atas telur dadar, lalu lipat pinggiran telur dadar tersebut ke arah atas, sehingga nasinya bisa terbungkus oleh telur dadar. (terlihat seperti persegi panjang).
  10. ambil piring kosong, lalu telungkupkan piring tersebut di atas teflon/ wajan yang sudah ada Omurice.
  11. balik teflonnya/ wajannya, jadi sekarang piring itu posisinya ada di bawah teflon.
  12. jadi deh^^ (tuangkan saus tomat di atas omurice agar lebih menarik).