Jumat, 03 Mei 2013

How To Make Indonesian Fried Rice (cara membuat nasi goreng Indonesia)

Nasi goreng Indonesia dinobatkan sebagai makanan terenak di dunia, memang hampir semua orang sudah tahu keenakan dari masakan Indonesia satu ini, aku juga suka banget, maka dari itu aku ngasih resep buat yang mau mencoba di rumah. Guys, this receipe just for "two plates". OK!

Bahan-bahan (Ingridients):

  1. Empat siung bawang putih
  2. Satu siung bawang merah
  3. Satu lembar daun jeruk
  4. Satu sendok teh merica 
  5. Garam secukupnya
  6. Cabai merah sesuai selera
  7. Satu buah tomat
  8. Satu sendok makan kecap manis
  9. Bila perlu tambahkan saus tomat
  10. Nasi putih untuk dua piring
  11. Minyak sayur
Cara membuat (how to make):

  1. Campurkan/ haluskan (mix) semua bahan dari nomor 1-7 dengan cara di ulek ke cowek atau dengan blender. 
  2. Hidupkan kompor, Sediakan wajan dan letakkan di atas kompor, lalu tuangkan minyak sayur secukupnya ke wajan. 
  3. Tuangkan bumbu yang telah dihaluskan tadi ke wajan yang telah panas, digoreng perlahan jangan sampai bumbunya mengering, kira kira 30 detik.
  4. Campurkan nasi putih ke bumbu tadi sambil terus digoreng secara bersamaan kira-kira satu menit.
  5. Tuangkan kecap beserta saus tomat ke wajan sambil terus digoreng  kira-kira 1 sampai dua menit samapi bumbu dan semuanya tercampur rata dan berwarna kecokelatan.
  6. Yaaa....Nasi goreng siap di hidangkan!
NB: Lebih enak bila di tambahkan asinan dan kerupuk. 

2 komentar:

  1. thank you for the recipe ,it seem the recipe wasnt very dificult to make..im going to make one at home for my husband

    BalasHapus
    Balasan
    1. u are welcome, sist! glad to see your attention, enjoy!

      Hapus